Thursday, March 16, 2017

Coba sendiri.. Racik Parfum Laundry di Rumah!

Oleh 
Intan Rachwati

Sebagian dari kita yang memang tidak punya banyak waktu di rumah atau kurang percaya diri dalam hal mencuci pakaian, entah itu karena takut kurang bersih atau kurang wangi, biasanya kita memercayakannya kepada jasa pencuci laundry kiloan. Apalagi jika sudah memasuki musim hujan, bayangan akan pakaian yang tidak kering dan bau apek yang menyengat juga menjadi momok yang menakutkan bagi sebagian orang. Dan untuk sebagian usaha laundry, banyak yang memilih untuk membuat parfum laundry yang wangi sendiri. Karena dilihat dari berbagai segi keuntungan yang dapat diperoleh dari membuat parfum laundry sendiri, yaitu dapat memangkas biaya produksi lebih  banyak. Oleh karena itu, pilihan untuk membuat parfum sendiri merupakan hal yang tepat untuk dilakukan.




Berikut ini langkah-langkah yang dapat kita lakukan untuk membuat parfum untuk laundry kiloan sendiri untuk mendapat hasil seperti parfum laundry berkualitas:

Bahan:

1. Fixativ 250 ml
2. Methanol 9000 ml
3. Bibit parfum alami 200 ml

Cara meracik :

1. Campurkan methanol dengan bibit parfum alami, aduk sampai merata. lalu diamkan selama 5 menit.
2. Campurkan Fixativ. lalu aduk sampai merata. Biarkan sejenak
3. Lalu agar parfum laundry awet, diamkan campuran parfum tersebut dalam freezer selama 12 jam sebelum digunakan. Hal ini dilakukan untuk membuat parfum laundry wangi tahan lama.

** SELAMAT MENCOBA**


No comments:

Post a Comment